Menurut keterangan Ketua II LPTQ Sumut Palit Muda Harahap, para kafilah dan pendamping akan berangkat ke Jakarta, Minggu (18/9). Mereka akan mengikuti pelatihan dari 18 September hingga 6 Oktober dan berangkat ke Banjarmasin 9 Oktober.
Kafilah Sumut akan mengikuti delapan cabang, 23 golongan perlombaan putra-putri di MTQ Nasional Banjarmasin. Sumut mengirim 10 Kafilah untuk Tilawah, 10 Tahfiz, 6 tafsir, 8 kaligrafi, 2 Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an (KTIQ), 6 Syahril, 6 Fahmil dan 6 Qiro’at Saba.