Anggaran Makan Bergizi Gratis Tetap Rp 15.000, Sudah Libatkan Ahli!

SOLO -Gibran Rakabuming Raka, Wapres terpilih, mengumumkan komitmennya untuk memastikan program makan bergizi gratis tetap berjalan dengan anggaran Rp15.000 per orang. Pernyataan ini disampaikannya dalam sebuah konferensi pers di Balai Kota Solo, menanggapi kabar tentang potensi pemangkasan anggaran menjadi Rp7.500 per anak.

“Diajukan (dipangkas), kata siapa? Tunggu kepastian dulu ya. Ditunggu, beritakan yang pasti. Tetap Rp15.000, belum ada kepastian penganggaran (pemangkas),” tegas Gibran, menegaskan kesungguhannya untuk menjaga besaran anggaran yang telah direncanakan.

Gibran menyebut bahwa uji coba makan bergizi gratis akan segera dilakukan di sekolah-sekolah Kota Solo pada pekan depan. Dia mengatakan bahwa angka Rp15.000 telah dianggap cukup ideal setelah melibatkan ahli gizi untuk memastikan program ini tepat sasaran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *