Dalam pidatonya, Muzani menggarisbawahi program prioritas Prabowo-Gibran, seperti pemberian makan siang dan susu gratis serta mempermudah akses pupuk subsidi untuk petani di seluruh Indonesia. Ia menyerukan agar setiap ranting dan PAC menjelaskan program-program tersebut kepada masyarakat Depok.
Selain itu, Muzani juga menyoroti kondisi politik global yang dinilainya semakin tidak stabil. Dia menyebutkan bahwa Pilpres 2024 menjadi kesempatan untuk memilih pemimpin yang memahami persoalan geopolitik internasional dan memiliki kemampuan diplomasi dengan pemimpin dunia. Muzani meyakinkan para kader bahwa Prabowo Subianto adalah pemimpin yang tepat untuk menghadapi tantangan tersebut, mengingat pengalamannya sebagai Menteri Pertahanan dalam mengendalikan dan membangun infrastruktur pertahanan negara.