Densus 88 Tangkap 7 Terduga Teroris Jaringan JI di Sulteng

SULAWESI TENGAH -Keberadaan jaringan teror kembali menjadi sorotan ketika Densus 88 Antiteror Polri melakukan operasi penangkapan terhadap tujuh terduga teroris di wilayah Sulawesi Tengah. Para terduga teroris tersebut diduga tergabung dalam jaringan Jemaah Islamiyah (JI), salah satu organisasi yang telah lama menjadi fokus dalam upaya pemberantasan terorisme di Indonesia.

Kombes Pol Aswin Siregar, Juru Bicara Densus 88, membenarkan keberhasilan operasi tersebut. “Benar,” ungkap Aswin singkat saat dikonfirmasi mengenai penangkapan tersebut. Namun, Aswin menolak untuk memberikan rincian lebih lanjut mengenai identitas para terduga teroris dan peran mereka dalam jaringan tersebut.

“Detail lebih lanjut akan disampaikan melalui Humas Polri,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *